Selasa, 26 Oktober 2010

Proses Program Magang Kelompok

1.     Sudah berapa (Rp) Technopreneur yang dihasilkan...??
Jawab : - Untuk saat ini kami belum bisa menghasilkan rupiah, tapi kami akan selalu berusaha, mungkin keberuntungan belum berpihak kepada kami.
2.     Apa saja yg sudah diajarkan....???, Bagaimana hasilnya...???
Jawab : - Kami mengajarkan Mjeni, RPG maker, Sea Journey dan 3D blender, hasilnya : mereka hanya mampu membuat sebuah hasil karya berupa stopmotion     yang dibuat menggunakan lilin yang kami sediakan, masalahnya mereka baru mengenal yang namanya coding2an dan juga tidak adanya media bagi mereka untuk belajar, jadi kita hanya memanfaatkan media yang ada, salah satunya adalah lilin dan kamera yang ada di handphone kami, kami membantu mereka dalam penyelesaian sebuah film stopmotion.
3.    Bagaimana tanggapan pihak sekolah selama magang berlangsung...???
Jawab : - Pihak sekolah selalu menerima kami dengan baik dengan sarana dan prasarana yang ada, kami disediakan 1 buah ruangan yang isinya terdiri dari 1 buah infokus dan pengeras suara. Untuk laptop kami bawa masing-masing. Kepala sekolah dan guru-guru sangat berterima kasih kepada kami karena kami sudah mau menyempatkan diri untuk membagi ilmu kepada anak-anak didik mereka.
4.   Seberapa berperannya program magang ini buat sekolah2 ditempat kalian magang..??  
    Jawab : Cukup berperan, karena dalam proses magang ini kami melibatkan 1 guru TIK yaitu bapak Wawan Ridhwan yang selalu membantu kami dalam menyiapkan segala hal dan beberapa anak-anak didik yang selalu ikut dalam proses pembelajaran yang kami adakan meskipun itu sudah diluar jam sekolah mereka,
5.   Bagaimana antusias para siswa/siswa atau guru2 yang diajarkan selama mengikuti proses magang ini...??
Jawab : Kebetulan ditempat magang kami, guru-guru tidak ada yang berantusias untuk ikut, hanya 1 guru yaitu bapak Wawan Ridwan selaku guru TIK, itupun hanya kadang-kadang ikut, pelajarannya sangat susah katanya, Untuk siswa-siswinya, dari sembilan kelas yang kami bagi, diantaranya untuk hari senin khusus untuk kelas 3 A,B,C, kemudian selasa untuk kelas D,E,F selanjutnya hari rabu untuk kelas G, H, I hanya ada beberapa siswa yang hadir (maksudnya tidak semua hadir), itupun dikarenakan mereka ada yang ikut kegiatan ekstrakurikuler basket, karate, kerja kelompok dll, dan kami juga tidak mau menggangu jam pelajaran mereka, kami hanya mengajarkan berapa saja yang mau ikut.
6.    Bagaimana cara kalian mengatasi keterbatasan2 yang ada dalam proses magang ini..??
Jawab : Dalam magang ini kami hanya menggunakan laptop yang kami bawa kemudian infokus dan pengeras suara. Kami membuat sistem belajar seperti halnya seminar atau persentasi tentang pengenalan produk, kami memberikan persentasi untuk materi yang akan dibahas dan siswa hanya duduk   didepan kami untuk mendengarkan dan sesekali mereka bertanya dan mencatat hal yang mungkin dianggap penting. Sesekali kami ajak mereka belajar sambil bermain, kami mainkan game Sea Journey yang telah kami sediakan, dan itu cukup membuat siswa tidak jenuh dalam mengikuti proses pembelajaran.
7.    Adakah satu tim/ kelompok yang tidak berperan dalam kegiatan KBM dalam proses magang...??? Tolong dijawab sesuai fakta dilapangan jangan hanya tidak enak karena teman
Jawab : Untuk tim kami Smart_ITB kelompok 10, kami selalu melakukan kegiatan magang ber tiga, kami selalu kompak dalam mengerjakan tugas-tugas kelompok dan memberikan materi pembelajaran kepada siswa pada saat magang, Jika salah satu dari kami tidak bisa hadir itupun sudah dilengkapi dengan keterangan yang sangat jelas, seperti halnya sakit, dan kamipun menanggapi dengan baik.
8.   Dalam proses magang, siasat/ strategi apa yang kalian terapkan  dalam proses magang terutama dalam pengajaran kepada para siswa/siswi...???
Jawab : Untuk strategi kami dalam proses pembelajaran kepada para siswa adalah kami menerapkan sistem bermain sambil belajar. Dalam proses ini kami ajak mereka masuk kedalam materi yang akan dibahas, dan jika kami lihat mereka sudah jenuh mendengar ocehan kami, (Seperti halnya kami jenuh mendengar ocehan-ocehan guru-guru atau dosen-dosen kami) maka kami ajak mereka bermain. Permainan itupun adalah hasil dari materi yang kami bahas, seperti contoh jika siswanya sudah jenuh kami ajak mereka menyelesaikan game Sea Journey, Kemudian game-game edukasi (pada  saat membahas Mjeni), Kemudian menyelesaikan game RGP yang kami buat (dalam membahas materi RPG Maker), bermain dengan lilin untuk membuat sebuah karakter untuk stopmotion (materi 3D Blender) yang telah kami buat. Merekapun akan merasa senang, karena kami dulu pernah menjadi seorang siswa, jadi kami tahu tampang-tampang mereka jika sudah jenuh dalam mengikuti proses pembelajaran, apalagi melihat teman-teman mereka sudah pulang mendahului mereka, pastinya mereka ingin cepat-cepat pulang juga, dan strategi yang kami buat itu ternyata membuahkan hasil, yang membuat siswa-siswi untuk fokus kepada apa yang kami berikan.
9.    Materi pengajaran apa saja yang disenangi selama proses magang....????
Jawab : Materi yang paling disenangi oleh siswa-siswi adalah waktu pengenalan 3d Blender, karena kami mengajak mereka untuk membuat sebuah film menggunakan lilin, disana mereka bisa berkreasi sesuai dengan kreasi mereka masing-masing, kemudian kami bantu dalam proses rendering.
10.  Berapa produk/ materi yang terselesaikan...?? Tolong dibuatkan back up hasilnya
Jawab : Pada saat magang berlangsung, anak-anak yang berantusias hanya bisa menghasilkan 2 buah film stopmotion yang berdurasi sangat pendek mengunakan lilin, maklumlah mereka masih anak SMP yang tidak mau ambil pusing dalam mengerjakan coding-coding yang kami berikan.
11. Menurut kalian apakah program magang ini bermanfaat/ berguna untuk khalayak ramai baik untuk para sekolah, guru dan para siswa yang diajarkan...??
Jawab : Menurut kami, proses magang seperti ini sangat berguna untuk semua yang terkait didalamnya, karena meskipun mereka tidak bisa untuk membuat apa yang telah dijelaskan, setidaknya mereka tahu apa yang telah kami kenalkan atau kami ajarkan kepada mereka, agar mereka tidak   ketinggalan dan bahkan mungkin mereka yang pertama tahu daripada teman-teman mereka yang lain yang tidak mendapat kesempatan untuk mengikuti proses pembelajaran yang kami adakan. Seperti contoh, sekarang mereka sudah tahu apa itu SEAMOLEC, Java, Mjeni, 3D Blender, RPG Maker, Sea Journey, yang mungkin anak-anak seusia mereka belum mengenal apa yang tadi kami sebutkan diatas (untuk tempat magang kami yaitu anak-anak SMP N 1 Tanjungsari) .
12.  Apakah kalian mendapatkan ilmu yang baru..?? Sebutkan.
Jawab : Iya, Kami mendapatkan ilmu dan pengalaman baru tentang bagaimana menjadi seorang pendidik yang baik.
13.  Bagaimana cara kalian menyiasati materi yang belum kalian ketahui dan temukan jawaban pada saat pelaksanaan magang di sekolah2..???
Jawab ;Jika ada salah satu dari anak-anak yang bertanya kepada kami, dan kebetulan kami tidak tahu, kami mencoba mengembalikan pertanyaan kepada mereka dengan memberikan batasan waktu dan selanjutnya kami mencarinya di internet (kami selalu siap siaga dengan terkoneksi ke internet), jika tidak kami temukan juga, kami mencoba menjelaskan dengan bahasa sendiri seadanya.

Senin, 25 Oktober 2010

Let's learn english

Alasan di balik pentingnya belajar Bahasa Inggris

Sudah lama penguasaan bahasa Inggris menjadi pengetahuan yang perlu dipelajari oleh orang Indonesia. Mulai dari tahun 60’an hingga sekarang, pelajaran bahasa Inggris menjadi subyek yang tidak kalah gengsinya dari pelajaran lain seperti Matematika dan IPA. Besarnya kebutuhan untuk belajar bahasa Inggris telah membuat pengetahuan ini menjadi sebuah komoditas bisnis tersendiri. Lembaga pengajaran bahasa Inggris swasta pun bermunculan seperti LIA, Jakarta College, Oxford, BBC, IEC, EF, TBI dan lain-lainnya. Orang tua kemudian seperti berlomba-lomba untuk mengirimkan anak mereka untuk mengikuti kursus di salah satu lembaga pengajaran bahasa Inggris yang sudah disebutkan di atas. Jika dulu anak Indonesia baru mempelajari bahasa Inggris pada tingkat SMA, sekarang mereka memulainya pada tingkat yang lebih dini, SD, dan kalau perlu TK. Oleh karena orang Indonesia masih menganut budaya Timur yang agak totok, anak tidak boleh protes apabila diharuskan ayah ibunya untuk mempelajari bahasa Inggris. Lucunya, banyak orang tua yang mengharuskan anaknya mengikuti kursus bahasa asing yang satu ini tanpa mampu memberikan satu alasan yang jelas mengapa bahasa Inggris itu penting bagi mereka, serupa dengan pameo tentang pentingnya belajar matematika. Anak pun belajar bahasa asing ini hanya karena orang tuanya bilang itu sebagai subyek yang penting. Masih banyak orang tua murid yang beranggapan bahwa bahasa Inggris dapat membuat seseorang sukses dalam hidup, mampu membuat orang mendapat pekerjaan bagus, mampu membuat orang pergi ke luar negeri, dan lainnya. Huh, seandainya saja hidup semudah itu. Lewat tulisan ini, saya menyatakan faktor geografi, komunikasi, akses pada informasi menjadi tiga alasan  yang masuk di akal di balik perlunya belajar bahasa Inggris bagi orang Indonesia.
Pertama, Indonesia dikelilingi oleh negara-negara yang kebanyakan penduduknya menggunakan bahasa Inggris sebagai bahasa pertama atau kedua. Negara-negara tersebut adalah Singapura, Malaysia, Filipina, Australia, Selandia Baru, dan Papua Nugini. Selain di negara ini, dimana lagi sih ada orang yang menggunakan bahasa Indonesia sebagai bahasa ibu? Bahasa Melayu dan Indonesia memang masih bersaudara tapi belum tentu orang-orang dari Malaysia dan Indonesia saling memahami satu sama lainnya saat berbicara dengan bahasa masing-masing. Yang menguasai bahasa Indonesia di Singapura saja tidak banyak apalagi di Australia, Papua Nugini, atau Filipina. Faktor geografis menjadi alasan pertama mengapa orang Indonesia perlu mempelajari bahasa Inggris. Apabila suatu saat nanti seorang WNI bepergian ke salah satu negara yang disebutkan di atas, bekal pengetahuan bahasa Inggris akan mempermudah orang itu dalam berkomunikasi dengan warga negara setempat. Hal ini juga terjadi di negara Belanda. Di sana, murid-murid pada tingkat SMA memang dianjurkan mempelajari dan menguasai bahasa asing mengingat bahasa Belanda tidak dipakai oleh negara di sekelilingnya. Jerman memakai bahasanya sendiri. Belgia memakai Perancis. Di seberang selat, ada negara Inggris.
Alasan kedua dan paling umum, bahasa Inggris perlu dipelajari karena penggunaan luasnya sebagai bahasa komunikasi Internasional. Agar dapat melakukan komunikasi dengan orang-orang

Sabtu, 23 Oktober 2010


Sea Cyber Class


Hari ini kita belajar Sea Cyber Class.. Semua lokal baik Lokal Android, BlackBerry dan Lokal MultiCast digabung menjadi satu.  Dosen yang mengampu mata kuliah ini adalah Mr. Prayitno. Mr. Prayitno membagikan LJK kepada kami... Heee.....heee.........jadi teringat masa UN SMK dulu.. Jadi hari ini kita ujian??? (temen2 semua tercengang mendengarnya) Wahh, ternyata kita ujiannya ga beneran. Ujian kali ini sebagai sampel aja bagi Mr. Prayitno...(katanya sich lagi mengadakan survey, apakah Sea Cyber Class ini banyak manfaatnya atau malah lebih menyulitkan lagi....) Ehh, baru separoh mengerjakan soal, tiba2 listriknya padam. Alhasil terpaksa berhenti.., ehmm tapi kita ngga' putus asa. Mulai satu persatu teman2 kedepan membaca soal dan kembali mengerjakannya sampai selesai. "Kita sebagai generasi penerus Bangsa, diharapkan bisa memberikan sesuatu yang bermanfaat bagi Bangsa kita. Salah satunya dengan mensosialisasikan Sea Cyber Class ini di sekolah tempat kita magang. Apasih sebenarnya Sea Cyber Class itu???  Apa2 saja kelebihan dan kekurangan Sea Cyber Class??? Nahh, disini kita akan coba kupas sedikit mengenai Sea Cyber Class. Ternyata................
SEACYBERCLASS, adalah sebuah metode baru pembelajaran, di mana metode pembelajaran ini memanfaatkan sepenuhnya kecanggihan teknologi yang berkembang saat ini. SEACYBERCLASS, tidak bertumpu pada pembelajaran konvensional yang masih berlaku sampai sekarang, melainkan menjadi lebih fleksibel dan menarik.
Dalam sebuah sistem yang dikembangkan, pasti akan selalu ada kekurangan dan kelebihan. Begitu juga dengan Sea Cyber Class.  Berikut pendapat kami mengenai kelebihan dan kekurangan dari SeaCyber Class :
Kelebihan :
  • Bisa menghemat pengeluaran (paling ngga' menghemat yang namanya kertas. Coba kita bayangkan, seandainya sebuah propinsi mengadakan ujian seperti biasa, "berapa banyak kertas yang harus digunakan?? Sedapat mungkin kita harus menghemat pemakaian kertas, karena semakin banyak kertas yang kita gunakan, maka semakin banyak pula terjadi polusi udara (yang disebabkan oleh penebangan pohon2 yang menjadi dasar pembuatan kertas.) lho... kok jadi menggurui seperti ini sich.... hehe....
  • Dapat mendistribusikan Pendidikan keseluruh Indonesia dalam waktu bersamaan. Dengan penggunaan SeaCyberClass, pendidikan diseluruh Indonesia bisa dijangkau dengan baik dan dalam waktu yang bersamaan. Jadi tidak ada lagi perbedaan antara Daerah dengan Kota. (yang biasanya pendidikan didaerah selalu tertinggal bila dibandingkan dengan kota, maka dengan SeCyberClass ini hal tersebut bisa diatasi.)
  • Bisa menerima data secara bersamaan dengan kecepatan yang lebih baik. Biasanya kalau kita menerima atau mengirim data menggunakan internet membutuhkan waktu yang lama, "apalagi data dalam kapasitas besar, bisa2 kita udah nunggu berjam2 di depan PC eh ternyata tuch data ngga' kekirim juga. (sebel khan jadinya..) Nahh, dengan SeaCyberClass ini beda.! Kita bisa mengirim data dalam kapasitas besar walaupun kita ngirimnya secara bersamaan dengan orang lain.
Kekurangan :
  • Apabila terjadi cuaca buruk, maka tidak bisa diakses, karena SeaCyberClass menggunakan Jaringan Satelit sebagai penghubung. 
  • Butuh modal yang besar. Walaupun sebenarnya lebih irit, tapi dana yang dikeluarkan di awal sangat banyak. (untuk pembelian alat2 yang digunakan.)
  • Tidak bisa diakses apabila listrik padam. 
Setelah kita lihat kelebihan dan kekurangan dari SeaCyberClass ini, kita dari Group SMART_ITB sangat berharap sistem ini bisa diberlakukan di Indonesia............

 Kenapa Orang Yahudi Pintar??????

Apa yang terlintas dipikiran Anda ketika saya menyebut kata Yahudi? Mungkin anda akan segera berpikir tentang tragedi Palestina dan tentara Israel yang kejam. Tapi disini saya akan memberikan info tentang gaya hidup orang Yahudi karena orang Yahudi mempunyai kelebihan dibandingkan bangsa - bangsa lain di dunia.

Dakwah dan Internet

  • Oleh Hendra Sugiantoro
PERKEMBANGAN teknologi terus melaju. Seiring dengan penemuan yang berangkat dari imajinasi dan daya pikir, bisa dipastikan inovasi dalam teknologi tak akan mandek. Perkembangan teknologi senantiasa bergerak di tengah laju zaman yang dinamis.

Begitu pula teknologi komunikasi dan informasi yang menemukan bentuk terbaru dengan beragam jenis. Jika dahulu menyampaikan pesan harus melalui kurir, lalu surat pos, kini dalam sekejap bisa sampai ke alamat tujuan dengan email. Komunikasi dan penyebaran informasi pun bisa dilakukan dengan jenis media lain yang kini kian marak dimiliki hampir siapa pun.

Dengan perkembangan dan kemajuan teknologi informasi, masyarakat dimudahkan. Dakwah juga kian dimudahkan. Kini, untuk mendengarkan pengajian tak melulu harus berhadapan muka dengan ulama. Melalui akses internet, masyarakat bisa mendapatkan bahan bacaan keagamaan sesuai dengan kebutuhan.

Jumat, 22 Oktober 2010

WELCOME TO SMART ITB

By :  I Kade Trisna Diantara, Nur Amalina Siddiqah, Despita Abda


Google Bangun Pembangkit Listrik Tenaga Angin  

gigaom.com
TEMPO Interaktif, Jakarta - Google Inc. membangun sebuah pembangkit tenaga listrik di sepanjang garis pantai Atlantik Amerika Serikat. Dengan menggandeng perusahaan Atlantic Wind Connection (AWC), Business Operations Director Google, Rick Needham mengatakan perusahaan itu akan membawa energi bersih yang terbarukan.

"Jika berhasil, ini akan menjadi proyek pembangkit listrik tenaga angin lepas pantai pertama di Amerika Serikat," tulis Needham dalam blognya.

Rencananya, kincir yang digunakan untuk "menangkap" angin itu akan dipasang sepanjang 350 mil di titik 10 sampai 15 mil dari garis pantai Atlantik. Titik itu dianggap tepat karena angin relatif stabil dan aman untuk memasang kabel bawah laut.

Proyek pembangit listrik yang menghabiskan dana sekitar US$ 5 miliar ini diperkirakan akan meringankan kerja dua gardu listrik di wilayah tersebut yang sudah tua dan mampu memasok listrik untuk dua juta rumah tangga.


Coolpad N930, Android 1 Ghz dari China
Fino Yurio Kristo - detikinet

Coolpad N930 (ist)

Jakarta - Meski kerap memasok barang untuk vendor ternama, namun China tetap identik dengan citra ponsel murah. Nampaknya, citra murahan kali tidak berlaku bagi ponsel N930 ini, sebuah smartphone Android besutan vendor China, Coolpad.

Handset yang bakal dipamerkan di Beijing Telecomunication Exhibition ini sekilas memiliki bodi dan jeroan kelas tinggi. Bahkan mungkin bisa diperbandingkan dengan handset Android besutan merek-merek mapan.

Coolpad N930 memiliki prosesor 1 Ghz, sekelas dengan smartphone high end yang edar saat ini. OS Android yang dipakainya adalah versi 2.1 dan dijanjikan bisa upgrade ke versi 2.2 atau Froyo.

Beberapa fitur kunci N930 adalah layar ASV (Advanced Super View) LCD 3,5 Inch jenis kapasitif. Teknologi layar ASV dijanjikan membuat respon layar sentuh lebih cepat dan kontras warna lebih tinggi.

Dari sisi bodi, Coolpad N930 terlihat mantap. Seperti dilansir Softpedia dan dikutip detikINET, Jumat (30/9/2010), bahan bodi ponsel adalah titanium yang konon kuat dan lebih tahan karat.

Ponsel yang belum disebut berapa harganya ini niatnya akan dipasarkan pada tahun 2011. Semoga saja performanya memang bagus, sesuai dengan spesifikasi yang terlihat mantap di atas kertas.

Kamis, 21 Oktober 2010

Perkuliahan Android


1.        Sejarah Android
Android adalah sistem operasi untuk telepon seluler yang berbasis Linux. Android menyediakan platform bersifat open source bagi para pengembang untuk menciptakan aplikasi mereka sendiri. Awalnya, Google Inc. mengakuisi Android Inc., pendatang baru yang membuat software untuk ponsel yang berada di Palo Alto, California Amerika Serikat. Kemudian untuk mengembangkan Android, dibentuklah Open Handset Alliance, konsorsium dari 34 perusahaan hadware, software, dan telekomunikasi, termasuk Google, HTC, Intel, Motorola, Qualcomm, T-Mobile, dan Nvidia.
Pada saat perilisan perdana Android, 5 November 2007, Android bersama Open Handset Alliance menyatakan mendukung pengembangan standar terbuka pada perangkat seluler. Di lain pihak, Google merilis kode–kode Android di bawah lisensi Apache, sebuah lisensi perangkat lunak dan standar terbuka perangkat seluler.
Di dunia ini terdapat dua jenis distributor sistem operasi Android. Pertama yang mendapat dukungan penuh dari Google atau Google Mail Services (GMS) dan kedua adalah yang benar–benar bebas distribusinya tanpa dukungan langsung Google atau dikenal sebagai Open Handset Distribution (OHD).
Para pendiri Android Inc. bekerja pada Google, di antaranya Andy Rubi, Rich Miner, Nick Sears, dan Chris White. Saat itu banyak yang menganggap fungsi Android Inc. hanyalah sebagai perangkat lunak pada telepon seluler. Sejak saat itu muncul rumor bahwa Google hendak memasuki pasar telepon seluler. Di perusahaan Google, tim yang dipimpin Rubin bertugas mengembangkan program perangkat seluler yang didukung oleh kernel Linux. Hal ini menunjukkan indikasi bahwa Google sedang bersiap menghadapi persaingan dalam pasar telepon seluler.

1.1  Produk awal
Pada 9 Desember 2008, diumumkan anggota baru yang bergabung dalam program kerja Android ARM Holdings, Atheros Communications, diproduksi oleh Asustek Computer Inc, Garmin Ltd, Softbank, Sony Ericsson, Toshiba Corp, dan Vodafone Group Plc. Seiring pembentukan Open Handset Alliance, OHA mengumumkan produk perdana mereka, Android, perangkat mobile yang merupakan modifikasi kernel Linux 2.6. Sejak Android dirilis telah dilakukan berbagai pembaruan berupa perbaikan bug dan penambahan fitur baru.
Telepon pertama yang memakai sistem operasi Android adalah HTC Dream, yang dirilis pada 22 Oktober 2008. Pada penghujung tahun 2009 diperkirakan di dunia ini paling sedikit terdapat 18 jenis telepon seluler yang menggunakan Android.
Gambar 1.1. Ilustrasi ponsel Android

Sekitar September 2007 sebuah studi melaporkan bahwa Google mengajukan hak paten aplikasi telepon seluler (akhirnya Google mengenalkan Nexus One, salah satu jenis telepon pintar yang menggunakan Android pada sistem operasinya. Telepon seluler ini diproduksi oleh HTC Corporation dan tersedia di pasaran pada 5 Januari 2010).

Selasa, 19 Oktober 2010

 Perkuliahan MultiCast

Salam Smart untuk kita semua....
Pada hari sabtu tanggal 10 oktober 2010 kami melakukan perkuliahan Multicast yang dibimbing oleh tim IT Network dari SEAMOLEC. Adapun perkuliahan ini adalah melakukan praktek langsung untuk merakit, pointing sampai dengan konfigurasi sebuah parabola.

Tujuan dari perkuliahan ini adalah untuk mengetahui bagaimana cara merakit sampai dengan mengkonfigurasi sebuah parabola dengan baik dan benar yang nantinya digunakan untuk menerima data yang dikirim langsung dari jaringan yang terhubung, disini kita terhubung dengan jaringan SEAMOLEC, dan juga sebagai pemenuhan dan syarat dalam mengikuti proses perkuliahan Multicast.

Dapat diambil sebuah manfaat dari perkuliahan ini antara lain, diharapkan mahasiswa mampu merakit, pointing dan konfigurasi sebuah parabola dengan baik dan benar sehingga dapat terkoneksi dan bisa menerima data yang dikirim dari SEAMOLEC. Dan juga sebagai syarat dalam mengikuti pembelajaran dari mata kuliah MultiCast yang nantinya seluruh mahasiswa siap ditempatkan di mana saja dalam proses magang.

Peralatan Yang Digunakan dalam proses Perakitan sampai dengan konfigurasi parabola antara lain :
a.  Antena Parabola
b. Kabel Coaxial dan Konektor
c. Modem Reciever
d. LNB
e. Televisi
f. Komputer/PC sebagai server dengan spesifikasi :
     -Minimum Pentium IV
     -Memory minimal 512 MB
      -Harddisk kapasitas minimal 80 GB
      -2 buah LAN Card
g. Kabel Jringan Straight dan Crossover
h. PC client dalam hal ini menggunakan laptop
i. Toolkits (Kunci pas, Kunci Inggris, Obeng, GPS, Kompas, Angle Meter)

Di bawah ini adalah tahap-tahap dari perakitan, pointing sampai dengan konfigurasi sebuah parabola :

1. Proses Penyatuan Replektor Parabola

     Dalam proses penyatuan replektor ini perlu diperhatikan kekuatan daris semua baut yang kita pasang., agar tidak mempengaruhi dalam proses pointing. Sisakan satu lubang yang no 2 dari bagian dalam replektor parabola sebagai tempat untuk pemasangan piringan penyangga parabola.

2. Perakitan Penyangga Piringan Parabola
   


Minggu, 17 Oktober 2010

Versi Animasi Napoleon Dynamite Siap Dirilis
Headline
INILAH.COM, Los Angeles - Film komedi Napoleon Dynamite akan dirilis kembali dalam versi animasi
Film yang diproduksi pada 2004 ini bercerita tentang seorang anak di sebuah kota kecil yang kini menjadi hits ketika dirilis.

Fox kini telah mengkonfirmasi bahwa mereka akan menampilkan enam episode versi animasi dari seri terbaru Napoleon Dynamite.

Jon Heder, Efren Ramirez, Aaron Ruell, dan Jon Gries siap memberikan suara karakter asli mereka dalam film tersebut. [mor]

Langkah-langkah dan tips menjadi programmer java

yang pertama harus dilakukan adalah niat dan usaha yang keras, program java sifatnya bukan dihafal tetapi difahami sintax-sintaxnya dan fungsinya. kita bisa belajar dari sebuah kasus atau sebuah contoh program yang tersedia lalu kita coba dan fahami dari setiap fungsi sintaxnya.

lalu dari mana harus memulainya untuk menjadi programmer java?? mulailah dari contoh-contoh program yang sangat mendasar dan bergaulah dengan teman-teman yang juga mahir dalam java dan banyaklah bertanya kepada teman-teman yang lebih faham dari anda, itulah modal utamanya. tetapi jika kita sulit memahaminya saya sarankan agar ikut sebuah kursus2 programmer java. mungkin awal-awal masih bingung untuk dipahami,itu wajar/hal lumrah, karena kita belajar java bukan seperti memakan cabai hijau begitu dimakan terasa pedas. jika belajar untuk menjadi seorang programmer perlu pejuangan.

awalan pertama banyak mencoba contoh-contoh program dan dalam satu hari kita belajar java sekitar 5 sampai 6 jam untuk memahami dan buatlah jadwal untuk anda belajar memahami sintax-sintax dan fungsinya.

tetapi jika anda mahasiswa yang lebih beruntung mendapatkan mata kuliah java, bagaimana untuk memahami java?? karena jika hanya mengandalkan dosen mengajar, saya kira tidak akan faham, jika kita tidak pelajari
lagi. karena kita kuliah hanya membahas poin-poin penting saja karena keterbatasan waktu untuk menjelaskan semua fungsi sintax.


dari mana agar mendapatkan ebook-ebook java dengan berbahasa indonesia, saya kira banyak sekali web/blog yang menulis java, tetapi ada tuntunan belajar java yang cukup komplit ebook-ebook dari JENI, tinggal anda cari di sodara kita Om Google.